Review Kampung Kecil Medan Cabang Amir Hamzah

by - Maret 10, 2024

Kampung Kecil Medan begitu ramai dikunjungi di cabang mana pun. Sejak awal kehadirannya memang sudah memancing masyarakat untuk memenuhi restoran tersebut. Begitu muncul beragam food influencer yang membagikan postingan tentang tempat makan Kampung Kecil Medan, langsung ramai yang tidak mau ketinggalan.

review kampung kecil medan


Review Kampung Kecil Medan

Sejak awal kemunculan Kampung Kecil Medan yang berada di dareah Ngumban Surbakti, Medan, Saya belum pernah kesana sampai sekarang. Baru ini mencoba cabang Amir Hamzah berhubung dekat dengan rumah. Selain itu, cabang ini pun yang terbaru sehingga masih lebih fresh tentunya dibandingkan di Ngumban Surbakti.

Mari kita intip sebenarnya apa sih yang membuat orang ramai berdatangan dan rela menunggu dalam daftar waiting list. Bahkan saat itu, Saya pulang malam dan ternyata masih banyak yang menanti di pintu depan sebelum giliran namanya dipanggil.

Suasana Pedesaan Kampung Kecil

Satu hal yang memang dinantikan warga Medan adalah nuansa sejuk seperti pedesaan. Selama ini lebih terbiasa dengan suasana kota, hiruk pikuk suara kendaraan dan udara panas terkesan gersang. Ketika ada tempat makan yang berikan nuansa lebih nyaman maka jadi pilihan utama bagi pecinta pedesaan.

Bisa dikatakan bahwa Kampung Kecil ini lebih ke suasana pedesaan dengan spot foto di bagian tengah disertai warna biru dari air kolam. Tentu saja pengunjung tidak boleh menyebur ke kolam karena hanya untuk mempercantik suasana.




Sejak awal masuk dari parkiran, kawan melalak cantik akan menemukan gapura pintu masuk yang terlihat tradisional. Inilah yang dinamakan konsep pedesaan makanya semua serba terkesan alami. Melihat ke bagian dalam pun juga masih terdapat tanaman-tanaman dan tempat duduk dalam bentuk gazebo yang juga didesain dari bahan alam.



Menu Makanan dan Minuman

Bisa dikatakan untuk makanan dan minuman memang bervariasi tetapi lebih didominasi oleh khas Indonesia. Namanya saja sudah Kampung Kecil tentu hampir semua menunya memang masakan dari negara kita donk.

Saat Saya membuka menu, terlihat beberapa makanan memang lebih banyak yang cocok dipesan dalam bentuk paket. Inilah kenapa lebih ramai dikunjungi keluarga karena porsi besar bisa dinikmati bersama. Makanan olahan ayam, bebek pun beragam serta sayuran yang mendukung makan nasi pakai lauk dan pauk bisa mengenyangkan.

Salah seorang teman memesan nasi goreng karena olahan nasi goreng pun memiliki beragam jenis. Saya ingat dia memesan yang biasa dengan campuran ikan teri dan ternyata rasanya pun memang standard biasa juga.

Saya tertarik untuk makan bebek penyet dengan sambal cabai hijau. Nah, ternyata ada pula paket promo diberikan gratis gado-gado porsi kecil. Tentu saja harga pun jadi lebih terjangkau dengan disertai minuman teh manis dingin pula.




Kawan-kawan melalak cantik bisa memesan minuman aneka jus dan ada beberapa es pula. Tetapi Saya dan teman saat itu hanya pesan teh manis dingin dikarenakan memang cuaca sedang panas. Minuman seperti es teh sudah paling tepat menemani makan saat itu.




Pelayanan Kampung Kecil

Bisa dikatakan bahwa untuk pelayanan cukup bagus dengan penyambutan ramah sejak awal masuk. Kita harus beri informasi nama terlebih dahulu ketika memasuki restoran. Nantinya staff pada bagian depan akan memberikan buku menu dan catatan kertasnya.




Setelah itu, kita diberikan tempat duduk dan bisa langsung menuju kesana lalu menuliskan pesanan. Kemudian, pergi kembali ke meja kasir di bagian depan dekat pintu masuk dan memberitahukan pesanan serta bayar langsung saat itu juga.

Sejauh ini, keramahan dan pertolongan yang diberikan oleh staff sudah lumayan baik. Setidaknya tidak mengecewakan customer yang datang sih. Bahkan Saya menumpang untuk isi baterai smartphone di meja resepsionis pun diterima baik.

Fasilitas Kampung Kecil

Restoran seperti ini memang bukan tempat untuk berlama-lama sih karena satu hal tidak ada tempat colokan listrik. Jika kalian kelamaan dan baterai smartphone habis serta tidak ada power bank maka akan kesulitan buat isi daya.

Kemudian, bagi yang berniat sambil kerja bawa gadget dan butuh WiFi maka bukan restoran ini tempatnya sih. Kampung Kecil tidak menyediakan WiFi maka jangan berharap bisa internet gratisan. Satu hal sebenarnya bagus sih sehingga bisa fokus hanya mendekatkan diri bersama teman, keluarga atau pasangan.

Dengan seperti itu, tentu fokus hanya untuk ngobrol dan semakin dekat satu sama lain. Rasa kekeluargaan, mendekatkan diri semakin nyaman satu sama lain. Tanpa sibuk memikirkan smartphone sehingga bisa lebih banyak berbicara satu sama lain.

Sebagai umat islam, tentu fasilitas mushola menjadi pertimbangan juga saat makan di restoran. Nah, jangan khawatir karena tentu saja ada mushola di Kampung Kecil tetapi cukup kecil untuk daya tampung tamu yang banyak.

Pastikan memang kalian bawa mukena sendiri saja karena persediaan terbatas. Tentu saja harus sabar mengantri baik di kamar mandi, tempat wudhu bahkan di dalam ruangan untuk shalat. Sebenarnya yang terasa ramai itu ketika mau shalat maghrib, untuk zuhur, ashar maupun isya mungkin lebih sedikit sih.

Well, itu saja mengenai Kampung Kecil Cabang Amir Hamzah. Adakah kawan-kawan yang punya pengalaman juga disini? Yuk boleh berbagi di kolom komentarnya!

Alamat Kampung Kecil

Jl. T. Amir Hamzah No.68, Helvetia Tim., Kec. Medan Helvetia, Kota Medan, Sumatera Utara 20117










You May Also Like

1 Comments

  1. kalau ada kolamnya begini, terasa adem ya, asik juga sih bikin tempat makan ber-gazebo gitu di atas air kolam
    baideweii areanya luas juga ya mbak, ada yang di gazebo di atas kolam sama yang diruangan biasa ya, dari foto-fotonya nampak gede banget
    kalau bulan ramadhan pasti full nih tempatnya

    BalasHapus

Hai, Kawan Melalak Cantik. Berbagi Cerita Disini,yhaa.