Budaya Coffee Cabin Menjadi Tempat Santai Nikmati Kopi

by - Desember 24, 2019

Budaya coffee cabin menjadi tempat santai nikmati kopi-Berbicara tentang kopi memang sudah bukan sesuatu yang asing lagi saat ini. Kopi dinikmati dengan segala cara mengikuti gaya hidup si penikmatnya. Olahan kopi pun semakin bervariasi, dinikmati dengan rasa happy sudah pasti.

Budaya coffee cabin menyajikan latte yang menjadi favorit para pengunjungnya, saat saya bermain di Budayaland bersama teman-teman juga tidak melewatkan untuk santai di cafe tersebut. Segelas kopi hadir dengan gelas berwarna biru dan pink yang menggoda untuk segera diambil fotonya. Latte art nya pun menarik dengan keahlian khusus sudah pasti, bentuk love dan dedaunan yang lucu menghiasi kopi tersebut.



Ruang Santai Dikelilingi Pepohonan


Selama ini, ketika menikmati duduk santai di cafe lebih sering dengan view kota dan sudah pasti ribut dengan suara kendaraan yang lalu lalang di sekelilingnya. Nah, Budaya coffee cabin sudah pasti berbeda karena ruang santainya dikelilingi pepohonan yang menyegarkan mata.

Siang itu, gerimis manja menemani saya dan teman-teman Blogger Medan untuk menikmati suasana santai di Budaya coffee cabin. Musik yang terdengar pun menambah suasana menjadi lebih sejuk dan bergembira. Santapan yang dinikmati mengisi kekosongan perut setelah asik bermain di Budayaland.

Kursi dan meja kayu dengan ruangan berkaca menambah suasana lebih cozy. Nuansa alam pun terasa dengan aroma setelah hujan yang meresap ke dedaunan dari pepohonan yang ada disana. Mau duduk di kursi berlengan atau sofa empuk, pilihlah sesuai keinginan dan tentunya jika masih tersedia.

Kuliner Sajian Budaya Coffee Cabin


Santai dan mengobrol bersama teman-teman tentunya kurang tanpa sajian kuliner yang menjadi santapan. JIka Budaya Resto lebih ke masakan nusantara, nah untuk Budaya coffee cabin ini lebih masakan Western. Saya pun memilih makanan ala Eropa yaitu spagheti dengan minuman strawberry. Meskipun gerimis bukan berarti tidak minum es loh, justru makin segar deh tenggorokannya. Setelah menyantap makan siang, saya pun lanjut bermain apalagi cuaca juga mulai terang. 

Selesai bermain, perut pun memanggil untuk diisi kembali, santapan ringan menjadi pilihan di sesi kedua ini. Pancake sepertinya lebih asik dijadikan cemilan sore dan ternyata tampilannya lucu dengan ice cream di atasnya. Selanjutnya, saya pun memilih jus kiwi yang segar namun sangat kental sehingga masih kurang untuk menghilangkan dahaga hingga akhirnya teh manis dingin yang dipilih kemballi.




Harga Makanan di Budaya Coffee Cabin

Harga masih masuk akal sih dengan nuansa yang asik dan masakan yang enak. Kategori masih standard seperti cafe-cafe pada umumnya di kota Medan. Spagheti yang saya makan pun masih 40 ribuan dan jus juga masih 20 ribuan. Coffee latte masih sekitar 30k dan pancake pun juga 30k. So, kawan melalak cantik yang mau santai jangan khawatir yah.

Well, siapa yang mau ngajakin saya lagi ke Budaya coffee cabin?. Kamu yang masih mau cek foto-foto seru lainnya bisa singgah ke IG @budayacoffeecabin. Alamatnya masih sama dengan Budayaland kok so setelah bermain langsung makan-makan yah.












You May Also Like

0 Comments

Hai, Kawan Melalak Cantik. Berbagi Cerita Disini,yhaa.