Gunakan Kemudahan Fitur Fi Chatbot Terbaru FWD Insurance

by - April 12, 2022

Seiring perkembangan zaman, berasuransi tentu menjadi sebuah aktifitas penting untuk kestabilan dan persiapan keuangan di masa depan. Era digital ini, masyarakat yang ingin berasuransi semakin dimudahkan dengan beragam kemudahan perkembangan teknologi. Salah satunya adalah bisa gunakan kemudahan Fitur Fi Chatbot terbaru FWD Insurance.




Sudahkah kawan-kawan memiliki asuransi? Well, sebelum kita mengenal beragam Fitur Fi Chatbot terbaru dari FWD Insurance, mari terlebih dahulu pahami apa itu asuransi dan apa saja jenisnya yang cocok dipilih sesuai dengan kemampuan finansial dan kebutuhan tentunya. Serta seberapa pentingkah memiliki asuransi saat ini terutama sejak kehadiran pandemi yang menyerang seluruh penjuru dunia.

Pentingnya Asuransi Masa Kini


Pengertian asuransi adalah salah satu bentuk pengendalian risiko yang dilakukan dengan cara mengalihkan/transfer risiko dari satu pihak ke pihak lain dalam hal ini adalah perusahaan asuransi. Tentunya asuransi ini merupakan sebuah perjanjian antara dua orang atau lebih dimana pihak tertanggung membayarkan iuran/kontribusi/premi untuk mendapatkan pergantian atas resiko kerugian, kerusakan atau kehilangan yang dapat terjadi akibat peristiwa tidak terduga.

So, pentingkah asuransi itu pada masa kini? Yes, jawabannya tentu sangat penting karena kita tidak pernah tahu atas segala sesuatu yang akan terjadi di masa mendatang. Dengan persiapan saat ini tentu mengurangi risiko untuk mengeluarkan biaya yang lebih besar ketika hal tidak diinginkan itu terjadi.

Kamu tentunya bisa memilih beragam produk yang ditawarkan oleh perusahaan asuransi. Silahkan mulai lihat aneka produk yang tersedia di FWD Insurance sehingga lebih leluasa dalam memutuskan yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan.

Nah, itulah nantinya bisa cek terlebih dahulu sambil ngobrol dengan Fi Chatbot dari FWD Insurance yang merupakan perusahaan asuransi dengan beragam jenis seperti untuk asuransi kesehatan maupun asuransi jiwa.

Mengenal FWD Insurance dan Fitur Fi Chatbot


PT FWD Insurance Indonesia (“FWD Insurance”) adalah perusahaan asuransi jiwa patungan dan bagian dari FWD Group (“FWD”) yang sebelumnya dikenal sebagai PT Commonwealth Life, telah resmi bergabung dengan PT FWD Life Indonesia (“FWD Life”) sejak 1 Desember 2020 dan dikenal sebagai FWD Insurance.




PT FWD Insurance Indonesia (“FWD Insurance”), perusahaan asuransi berbasis digital terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan Fi, chatbot terbaru dari FWD Insurance sebagai komitmen untuk memberikan pengalaman asuransi yang berbeda kepada nasabah. Fi siap membantu nasabah mendapatkan layanan yang lebih sederhana, cepat, dan dapat diakses 24/7.

Fi adalah inovasi terbaru dari FWD Insurance untuk membuat proses asuransi yang sederhana, tidak rumit dan mudah dipahami. Fi adalah bentuk komitmen FWD Insurance dalam mewujudkan visi mengubah cara pandang masyarakat tentang asuransi, dengan memastikan bahwa FWD Insurance dapat memenuhi kebutuhan nasabah.

Direktur Utama FWD Insurance, Anantharaman Sridharan mengatakan, “Fi adalah inovasi terbaru kami untuk membuat proses asuransi yang sederhana, tidak rumit dan mudah dipahami. Fi adalah bentuk komitmen FWD Insurance dalam mewujudkan visi mengubah cara pandang masyarakat tentang asuransi, dengan memastikan bahwa kami dapat memenuhi kebutuhan nasabah. Didukung oleh teknologi digital terdepan, FWD Insurance berupaya untuk membuat asuransi lebih mudah dipahami, mudah dibeli dan mudah diklaim.”

Dengan kehadiran Fi Chatbot terbaru dari FWD Insurance ini tentu sebagai bentuk komitmen untuk memberikan pengalaman asuransi yang berbeda kepada nasabah. Serta Fi akan siap membantu nasabah mendapatkan layanan yang lebih sederhana, cepat, dan dapat diakses 24 jam dalam seminggu.



Beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk menggunakan kemudahan Fitur Fi Chatbot terbaru FWD Insurance ini adalah bisa mengajukan pertanyaan berikut ini:

1. Prosedur Klaim

2. Prosedur Perubahan Polis

3. Informasi Produk

4. Informasi FWD Max

5. Informasi Rumah Sakit Rekanan FWD

6. Dan lain-lain

Tentunya dengan fitur terbaru Fi Chatbot akan memudahkan untuk terhubung dengan agen FWD Insurance. Sebagai nasabah pun semakin dimudahkan lebih memahami beragam produk yang dicari.










You May Also Like

20 Comments

  1. Jadinya bisa dapat info dan solusi lebih cepat dari masalah yang terkait FWD ini, ya

    BalasHapus
  2. Jadinya buat yang ingin makin kenal dengan FWD, kehadiran Fitur Fi Chatbot membuatnya lebih praktis. Apalagi aksesnya bisa kapan aja.

    BalasHapus
  3. Nah aku lebih suka begini nih, menghubungi lewat chat, daripada tiap pagi dibombardir Ama telp2 dari sales asuransi berbagai macam rupa. Berhubung aku pake truecaller langsung kliatan siapa yg nelpon. Kalo udh ditandai sales, aku block langsung.

    Aku lebih suka, aku yg menghubungi drpd ditawarin macem2. Kemarin sempet nyari2 asuransi perjalanan ke Iran lewat fwd, sayangnya mereka juga ga menyediakan ternyata. Maklum aja sih negaranya sedang kena sanction, jadi ga ada institusi keuangan manapun yg provide asuransi kesana -_-. Reus aku bingung sendiri mau pake asuransi apa wkwkwkwkw. Soalnya di aturan ttp wajib pake asuransi. 🤣. Beli on the spot pas di Iran kali Yaa 😄

    BalasHapus
  4. Saya setuju asuransi itu penting, terutama utk mereka yag punya resiko tinggi dalam hal kesehatannya, dan pekerjaannya. Jd bisa berjaga2 jika suatu waktu ada musibah yg tak diinginkan

    BalasHapus
  5. Makin mudah saja ya kalo mau cari informasi dengan fitur terbarunya FWD. Makin maju aja FWD ini :))

    BalasHapus
  6. Setuju banget, nih. Memang asuransi itu penting banget di masa pandemi gini, karena segala kejadian tak terduga bisa muncul kapan pun.
    Makasih insight-nya tentang FWD Insurance ini Mbak, bermanfaat banget

    BalasHapus
  7. Enak yah kalau bisa akses Fi Chatbot selama 24 jam. Mau ada pertanyaan atau komplain juga aman aja. Apalagi fitur yang mendukung bisa online di saat pandemi gini.

    BalasHapus
  8. Asuransi itu memang ahrus dipersiapkan sedini mungkin. Karena dalam kehidupan ini, kita tidak tahu apa yang akan terjadi. Dengan asuransi, ibaratnya sudah sedia payung sebelum hujan. Dan bagus sekali fitur baru dari FWD ini. KIta jadi bisa mengenal lebih lengkap FWD.

    BalasHapus
  9. Dengan kehadiran kehadiran Fi Chatbot pasti sangat membantu para nasabah untuk mendapatkan informasi lebih cepat ya mbak.

    BalasHapus
  10. Wah, segalanya jadi mudah dan simple karena ada fitur terbaru Fi Chatbot FWD yaa.. Selain aksesnya 24 jam, juga sangat membantu sekali di kala butuh bantuan secepatnya. Kasian juga Fi Chatbot gak pernah dapat libur.
    hehehe~

    BalasHapus
  11. kalau bisa memilih dengan benar dan sesuai kebutuhan, asuransi memang penting sih ya, apalagi kalau kondisinya pandemi begini nih

    BalasHapus
  12. Ini pakai Artificial Intelligence yah? keren banget dah ada Fi Chatbotnya, jadi lebih responsif ke nasabah yaa

    BalasHapus
  13. Ini kalau ada masalah tentang asuransi bisa langsung menghubungi DI Chatbot ya, terus bisa diakses 24 jam,ngebantu banget.
    Apalagi zaman sekarang asuransi tuh penting banget.

    BalasHapus
  14. Terus berinovasi itu perlu banget yaa memang, terlebih untuk produk digital dan finance yang sangat penting bagi pelanggan... Adanya Fi chatbot juga jadi ngebantu pelanggan sehingga lebih cepat dan responsif dalam berkomunikasi dua arah yaa

    BalasHapus
  15. Kalau tanya tentang informasi produk nanti dijelasin sama simulasi preminya nggak ya mbak?

    BalasHapus
  16. Bagus ini ada Fi Chatbot, karena menurut saya banyak warga indonesia yang belum melek asuransi. Belum paham akan pentingnya asuransi.

    BalasHapus
  17. Jaman now emang lebih nyaman dengan aplikasi begini jadi gak heboh sama telepon2 dari sales, heuheu. Jujur aja saya kadang merasa terganggu namun sering juga saya tanggapi dan saya dengarkan penawaran mereka sampai habis. Karena saya berpikir mereka juga bekerja. Tapi, kalau ada fitur chat tentu lebih nyaman, karena nggak semua orang saat ditelepon sedang longgar.

    BalasHapus
  18. sampai sekarang masih dilema sama produk asuransi, perlu atau nggak ya?
    banyak oknum asuransi yang gak baik sehingga banyak masyarakat merasa tertipu.
    adanya fitur chat ini akan jadi salah satu cara untuk kita bisa research tentang produk asuransi yaa

    BalasHapus
  19. Jadi bisa tanya-tanya kapan aja ya kak. Tapi kalau misal belum puas via chatbot, bagaimana caraya untuk menghubungi cs nya langsung?

    BalasHapus
  20. Ketika kita butuh informasi sekarang juga, inilah pentingnya fitur chatbot ya dari FWD Insurance. Moga makin banyak lagi fiturnya yg makin memudahkan nasabah ya...

    BalasHapus

Hai, Kawan Melalak Cantik. Berbagi Cerita Disini,yhaa.